Lilypie - Personal pictureLilypie Kids Birthday tickers
Lilypie - Personal pictureLilypie Kids Birthday tickers

Kamis, 10 Februari 2011

In The Jungle, Situgunung Sukabumi

Mengenalkan alam kepada anak anak sangat menyenangkan. Apalagi di kota Jakarta, dengan pemukiman yang tidak memungkinkan membiarkan anak bermain atau melepasnya bermain begitu saja. Tentu berbahaya karena selain banyak kendaraan, udaranya pun bisa dikatakan kurang sehat.
Pergi ke gunung, adalah satu pilihan tepat untuk mengenalkan alam dan memberikan suasana bermain yang berbeda.
Memasuki hutan dengan begitu exciting











Ini adalah lokasi wisata di Situgunung, Sukabumi. Hutan yang sangat baik untuk dijajaki. Hanya sekitar setengah jam dari kota Sukabumi. Jalan di hutannya pun mudah dilalui anak-anak. Sekitar 200m dari pintu masuk, ada danau dengan lapangan rumput yang cukup luas. Anak-anak bebas bermain disini. Hanya saja berhati hati dengan hewan pacet. Karena ternyata saya yang terkena, untungnya saya cepat melihat hingga tidak terlalu besar, sudah bisa saya lepaskan. Untuk amannya, pakailah sepatu tinggi atau kaos kaki.
Aurelius







Keio
Both










Selama ini Aurelius dan Keio hanya membaca dari buku Franklin tentang adanya danau, hewan siput, naik kano. Ternyata di danau ini kita bisa naik kano yang didayung oleh anak anak sendiri. Melihat ikan, menyusuri danau, sangat membuat mereka terpukau. It's real!
Naik kano


Tempat yang indah sekaligus liburan yang sangat mengagumkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar